Halaman

Jumat, 27 Mei 2011

Surat Kuasa Pendaftaran Merek Dagang

Contoh Surat Kuasa Pendaftaran Merek Dagang
Dulu kami pernah mengunggah dokumen contoh surat kuasa untuk permohonan hak paten. Tak jauh berbeda dengan itu, kali ini kami menyediakan contoh surat kuasa untuk pendaftaran merek dagang. Tentu saja ada perbedaan-perbedaan substansial antara kedua dokumen tersebut. Itu sebabnya kami mengungga dokumen ini secara tersendiri dan tidak disatukan dengan dokumen surat untuk untuk hak paten yang disebutkan diatas. Silahkan diunduh.

Download




SURAT KUASA



Yang bertanda tangan dibawah ini:

Nama           :

Jabatan                   :

Alamat          :



Dalam hal ini bertindak selaku Direktur PT _____ , oleh karenanya untuk dan atas nama perseroan terbatas PT _____ berkedudukan di _____ , dengan ini memberi kuasa kepada:



Nama           :

Jabatan                   :

Alamat          :

Advokat dan Konsultan Hak Kekayaan Intelektual di _____ baik secara bersama-sama maupun sendiri-sendiri,



KHUSUS



Untuk mengajukan surat-surat permohonan kepada Direktorat Merek, Direktorat Jenderal Hak Kekayaan Intelektual, Departemen Hukum dan HAM R.I. di _____ untuk pendaftaran/perpanjangan/pencatatan pengalihan hak/perubahan nama atau alamat/pembatalan/oposisi/banding atas merek-merek dagangnya.



Pemohon memilih kedudukan di kantor kuasa tersebut di atas.



Surat kuasa ini diberikan dengan hak substitusi.



Demikian surat kuasa ini dibuat dan ditandatangani pada _____ tanggal _____ di _____ .



PENERIMA KUASA                                                                 PEMBERI KUASA



______________                                                                  _____________


Tidak ada komentar:

Posting Komentar